Halaman

Entri Populer

Sabtu, 10 September 2011

Apa perlunya latihan pernafasan....??



bernafas adalah aktivitas yang selalu kita lakukan sejak pertama kita lahir ke dunia. bernafas yaitu kegiatan menghirup oksigen dan melepaskan CO2. oksigen diperlukan oleh tubuh untuk melakukan oksidasi dan reaksi metabolisme di dalam tubuh sehingga menghasilkan panas atau energi. 1 jam saja manusia tidak bernafas, maka dia akan mati.
karena kegiatan bernafas ini sangat mudah, maka sering terlupakan oleh manusia. lupa bersyukur atas nikmat udara yang masih diberikan dari Sang Pencipta, lupa hikmah dan manfaat dari bernafas itu sendiri.
latihan pernafasan seperti yang dilakukan di perguruan Pencak Silat Merpati Putih sangat baik dan memberikan banyak manfaat bagi tubuh. dengan latihan yang terprogram dan sesuai dengan prosedur yang diajarkan, kita mendapat banyak manfaat, seperti tubuh menjadi lebih sehat, organ-organ tubuh dapat berfungsi maksimal, menyehatkan paru-paru, dan sebagainya. sebelum lebih jauh, saya akan coba menjelaskan mekanisme latihan pernafasan sehingga menghasilkan energi atau tenaga dalam yang saya dapat dari pengalaman latihan pernafasan serta dari berbagai sumber.
ketika kita menghirup udara yang kemudian ditahan, maka akan terjadi kekurangan zat asam yang memicu pembentukan zat baru yang disebut ATP (Adenose Triphosfat) . ATP inilah yang menimbulkan energi dalam tubuh, 5 kali lebih besar dari energi yang dihasilkan peristiwa oksidasi biasa.
untuk terbentuknya ATP tersebut, diperlukan beberapa kondisi seperti pengejangan otot dan kemampuan psikis dan biologis. maksud kemampuan psikis yaitu dapat memfokuskan pada pengejangan yang dilakukan pada satu organ tubuh atau lebih. dan kemampuan biologis yaitu kemampuan paru-paru seseorang dalam menghirup udara sebanyak-banyaknya.
jadi, dengan energi dari pengejangan tersebut, tidak aneh lagi kalau anggota MP mampu mematahkan benda-benda keras seperti kikir, dragon, cor, rel, es, dsb dengan menggunakan anggota tubuh mereka seperti kepala, tulang kering, tangan, dsb.
 juka sudah terbiasa menyalurkan energi, maka kita dapat menyalurkan energi ke bagian tubuh kita, anak, atau orang lain pada bagian tubuh yang sakit. karena itu latihan pernafasan sangat baik bagi kesehatan diri sendiri khususnya.
hasil olah nafas tersebut tidak hanya sebatas itu saja, latihan pernafasan dapat menghasilkan getaran, yaitu kemampuan seseorang menghantarkan gelombang tubuhnya untuk membaca lingkungan sekitarnya. semakin besar gelombangnya, maka semakin banyak dan detil yang bisa dideteksi, melebihi kemampuan organ mendeteksi. padahal hanya bermodalkan latihan olah pernafasan.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar